Ini Pahlawan Zaman Now Menurut Ketua Rumah Baca ID
Sumenep, Rumah Baca Orid
Di Indonesia, tanggal 10 November setiap tahunnya, selalu di peringati sebagai hari pahlawan. Apa sih pahlawan itu?
Menurut Ahmad Fairozi, Ketua Pengurus Harian yang sekaligus pendiri Rumah Baca Indonesia (Rumah Baca ID), pahlawan adalah orang yang berjasa bagi bangsa dan negara.
“Kukuh melakukan pengabdian untuk memberantas kebodohan di tengah-tengah masyarakat tanpa ada kepentingan balas jasa, juga layak disebut sebagai pahlawan zaman now,” katanya, saat ditemui di Sekretariat Rumah Baca ID, Jumat sore, 9 November 2018.
Dilanjutkan Fairozi, pengabdian dimaksud bisa dengan berbagai cara. Bisa dengan pengajaran dan pendidikan, bisa dengan membantu perekonomian, atau juga bisa dengan cara lainnya yang positif.
“Misalkan, ada seseorang yang konsisten turut serta melestarikan lingkungan dengan menjaga kebersihan dan berusaha untuk mencegah pencemaran. Itu juga seorang pahlawan,” ujarnya.
Ditegskan Fairozi, saat ini, pahlawan tidak butuh diakui, tapi aksi nyata dengan perbuatan, itulah pahlawan.
“Biarlah sejarah yang menilai perjuangan kita kelak. Tapi bagi saya, mereka yang melakukan pengorbanan untuk kebaikan, itu layak disebut pahlawan,” tandasnya. (va)